cara setting keyboard hp xiaomi dengan tepat

begini cara setting keyboard hp xiaomi dengan tepat

Posted on

Whandi.Net – Mengetahui cara mengubah settingan pada keyboard smartphone Android cukup diperlukan, hal ini berdampak pada penggunaan smartphone ketika kamu sedang mengetik dan berkirim pesan kepada orang lain. Namun apa jadinya apabila kamu sendiri belum tahu cara mengganti atau merubah setting keyboard hp xiaomi punya kamu.

Pada pengaturan keyboard di setiap smartphone Android dapat kamu setting sendiri sesuai yang dihendakkan. Misalnya jika kamu bosan dengan tampilan tema keyboard kamu sekarang ini bisa menggantinya dengan tampilan tema lain yang lebih segar. Begitu juga dengan prediksi kata yang sering membuat para pengguna smartphone Android merasa terganggu karena bisa menyebabkan pesan yang kita tulis menjadi typo, hal ini juga bisa kamu rubah pada pengaturan keyboardnya.

Oleh karena itulah pada kesempatan kali ini admin akan berbagi tips dan trik Cara Setting Keyboard Xiaomi Dengan Tepat dan Lengkap, namun admin hanya akan membagikan cara setting keyboard pada smartphone Xiaomi saja. Nah, bagi kamu yang belum mengetahui atau bahkan sedang mencari tahu cara merubah settingan keyboard Xiaomi maka kamu telah berada di tempat yang sangat tepat.

Baca juga: Cara mudah cek IMEI, apakah HP Asli atau Palsu

Selain dapat mengganti tema keyboard Xiaomi dan menghilangkan prediksi kata, kamu juga bisa menonaktifkan getaran atau bunyi pada keyboard Xiaomi serta merubah bahasa keyboard pada perangkat yang kamu gunakan. Tanpa berlama-lama berikut ini beberapa cara setting keyboard Xiaomi dengan tepat dan lengkap yang bisa kamu terapkan :

Cara Setting Keyboard HP Xiaomi Dengan Tepat dan Lengkap

Ada 5 cara yang telah kami rangkum berdasarkan permasalahan yang kerap ditanyakan oleh pengguna HP Xiaomi dilihat dari pencarian di Google Search Engine.

1. Cara Menonaktifkan Getaran Pada Keyboard HP Xiaomi

Berikut cara setting tuk menonaktifkan bunyi dan getaran pada keyboard HP Xiaomi :

  • Pertama-tama silahkan kamu buka menu “Settings” pada perangkat Xiaomi kamu.
  • Kemudian masuk ke menu “Additional Settings”.
  • Pada halaman “Additional Settings” ini silahkan kamu pilih opsi “Language & Input”.
  • Jika telah masuk ke halaman “Language & Input” ini berikutnya kamu pilih opsi “Google Keyboard”.
  • Kemudian pilih “Preferensi”.
  • Jika telah, berikutnya silahkan kamu non-aktifkan pilihan “Getar” dengan menekan tombol tersebut.

Jika langkah-langkah di atas telah kamu lakukan maka getaran yang sebelumnya ada pada smartphone kamu ketika menekan tombol di keyboard akan menghilang. Silahkan kamu coba dan buka kembali layar obrolan misalnya SMS tuk memastikan apakah getaran itu benaran telah hilang atau belum, jika settingannya benar maka getaran tersebut akan hilang.

2. Cara Menghilangkan Prediksi Kata di HP Xiaomi

Berikut cara setting Disable Auto Correction keyboard HP Xiaomi :

  • Pertama-tama silahkan kamu buka menu “Settings” pada perangkat Xiaomi kamu.
  • Kemudian masuk ke menu “Additional Settings”.
  • Selanjutnya silahkan kamu pilih “Languages & Input” dan klik.
  • Jika telah masuk ke halaman “Language & Input”, maka pada “Keyboard & Input Methods” ini kamu pilih Gboard (Multilingual Typing).
  • Selanjutnya silahkan kamu pilih menu “Text Correction”.
  • Nah, pada tampilan “Text Correction” ini silahkan kamu matikan “Show Suggestion Strip”, “Next Word Suggestions” dan “Auto-correction” dengan menekan tombol slider tersebut ke posisi sebelah kiri atau “OFF”.
  • Jika 3 opsi tersebut telah kamu matikan maka prediksi kata yang selama ini sangat mengganggu kamu akan hilang dan tidak akan pernah muncul lagi.

3. Cara Mengubah Bahasa Pada Keyboard HP Xiaomi

Berikut cara setting tuk mengganti bahasa di keyboard HP Xiaomi :

  • Pertama-tama silahkan masuk ke menu “Settings”.
  • Kemudian pilih “Additional Settings”.
  • Selanjutnya pilih “Language & Input”.
  • Jika telah silahkan kamu Pilih “Languages”
  • Maka akan tampil beberapa opsi pilihan bahasa, diantaranya Bahasa Indonesia dan English.

4. Cara Merubah Keyboard HP Xiaomi

Berikut cara setting tuk merubah keyboard di HP Xiaomi Android :

  • Pertama-tama masuk ke menu “Settings”
  • Kemudian pilih “Additional Settings”.
  • Selanjutnya pilih “Language & Input” dan pilihlah “Current Keyboard” guna memilih jenis keyboard yang hendak kamu terapkan pada smartphone kamu.
  • Jika telah maka biasanya akan tampil beberapa pilihan opsi keyboard diantaranya SwiftKey dan Gboard (Google Keyboard).
  • Jika kamu telah memilihnya silahkan tekan “Choose Keyboard”.

Kini keyboard kamu telah berubah sesuai dengan yang kamu mau. Nah bagi kamu yang hendak menggunakan keyboard lain selain bawaan dari Xiaomi ini kamu dapat mencarinya di Google Play Store. Banyak jenis-jenis keyboard menarik yang bisa kamu jadikan pilihan disana.

Baca juga: Cara Cek Sisa Kuota Internet XL Paling Gampang

5. Cara Merubah Tampilan Tema Keyboard HP Xiaomi

Berikut cara setting tuk mengganti tema keyboard HP Xiaomi :

  • Silahkan kamu masuk ke menu setting Google Keyboard kamu dengan cara membuka “Language & Input” dan pilih “Setting Gboard”.
  • Jika telah berikutnya pilih “Theme” dan kemudian klik “My Image”.
  • Silahkan pilih salah satu gambar ataupun foto menarik yang hendak kamu jadikan background keyboard Xiaomi kamu.
  • Atur ukuran gambar atau foto tersebut hingga sesuai, jika telah tekan “Next”.
  • Kemudian atur juga kecerahan gambar atau foto yang kamu hendakkan, jika telah klik “Done”.
  • Selesai.

Dengan kamu mengubah tampilan tema keyboard HP Xiaomi ini, kamu tidak akan merasa bosan dengan tampilan keyboard yang itu-itu saja. Namun perlu diingat jangan sampai gambar yang kamu tampilkan mengalahkan fungsi dari keyboard itu sendiri sehingga yang ada malah bisa mengganggu.